14 Mei 2024, Pondok Pesantren As’adiyah Dapoko menggelar acara wisuda untuk para santri yang telah menyelesaikan pendidikan mereka. Pada tahun ini jumlah santri yang ditamatkan sebanyak 299 orang dengan rincian 121 orang santri MTs, 60 orang santri MA dan 48 orang santri SMP IT.
Dalam sambutannya, Pimpinan Pondok Pesantren As’adiyah Dapoko menyampaikan rasa bangga dan terima kasih kepada para santri atas dedikasi dan kerja keras mereka selama menempuh pendidikan di pesantren ini.
Acara penamatan ini juga dihadiri oleh perwakilan dari As’adiyah dapoko yang memberikan motivasi dan wejangan kepada para lulusan. Suasana penuh kehangatan dan kebersamaan terasa saat para santri menerima sertifikat kelulusan mereka satu per satu dari tangan kepala madrasah, pimpinan pondok, ketua yayasan dan perwakilan dari pengurus pusat As’adiyah Sengkang.
Pada penamatan kali ini yang membawakan mauidzatul hasanah adalah AG. Prof. Dr. K.H Kamaluddin Abu Nawas, M.Ag beliau merupakan wakil rektor bidang akademik UIN Alauddin Makassar.
Dengan penuh semangat dan keyakinan, para lulusan siap untuk melangkah ke dunia luar dan mengabdikan ilmu dan nilai-nilai yang mereka dapatkan selama di pesantren untuk kebaikan masyarakat dan agama. Semoga keberhasilan mereka menjadi inspirasi bagi generasi selanjutnya di Pondok Pesantren As’adiyah Dapoko.(Sanara)